
![]() |
Kapal tongkang Bening II mengalami lakalaut di perairan Tambolongan Kepulauan Selayar (Photo: Istimewa) |
Realitynews.web.id | SELAYAR – Kapal Tongkang Lautan 2301 yang ditarik oleh Tugboat Bening II mengalami kecelakaan laut dan karam di perairan Desa Tambolongan, Kecamatan Bontosikuyu, Kabupaten Kepulauan Selayar, Sulawesi Selatan. Kamis (12/12/2024) pukul 10.45 WITA.
Kapal tersebut milik PT Batra Setia yang dinahkodai oleh Kapten Hera Donis, berangkat dari Pelabuhan Gresik menuju Pelabuhan Sorong dengan muatan pipa besi dan tiang pancang dermaga. Kecelakaan terjadi karena kebocoran pada lambung kiri belakang kapal.
![]() |
Kondisi Tongkang yang mengalami kebocoran pada lambung kiri belakan (Photo: Istimewa) |
Berdasarkan informasi yang diperoleh dari Babinsa Tambolongan Serda Usman Pendi, mengatakan bahwa semua 12 awak kapal (ABK) selamat dan berada dalam kondisi aman.
Babinsa telah berkoordinasi dengan pemerintah desa untuk memberikan bantuan pangan dan air bersih.
“Kapten dan ABK masih berada di lokasi kejadian menunggu perbaikan kapal oleh pihak perusahaan,” Ujar Serda Usman.