Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Sambut HUT RI Ke-79, Danramil 1415-04/Bontomatene Pimpin Pembersihan TMP Barugaia

Jumat, Agustus 09, 2024 | 10.57 WIB Last Updated 2024-08-09T02:57:58Z

 

Personel TNI AD, Kodim 1415/Selayar sambut HUT Republik Indonesia ke-79 dengan membersihkan Taman Makam Pahlawan Barugaiya (Photo: Tim/realitynews.web.id) 

Realitynews.web.id, Kepulauan Selayar – Menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-79, personel Koramil 1415-04/Bontomatene bersama masyarakat melaksanakan Karya Bakti pembersihan di Taman Makam Pahlawan (TMP) Barugaia, Dusun Ujung Bori, Desa Barugaia, Kecamatan Bontomanai, pada Jumat (9/8/2024).


Kegiatan Karya Bakti ini dipimpin langsung oleh Danramil 1415-04/Bontomatene, Kapten Arh Muhammad Danial, dan melibatkan personel Polsek Bontomanai serta masyarakat sekitar TMP Barugaia.


Fokus pembersihan ini adalah rumput liar, daun-daun di sekitar TMP, serta membersihkan saluran air agar tidak terjadi genangan saat hujan.


Kapten Arh Muhammad Danial menyampaikan dalam apel sebelum Karya Bakti dimulai, bahwa kegiatan ini adalah bentuk penghargaan terhadap para pahlawan yang telah berjuang demi kemerdekaan bangsa.


“Saya harap pembersihan ini dilakukan secara maksimal karena saat peringatan HUT Kemerdekaan nanti, akan ada banyak pejabat yang berziarah ke TMP ini,” lanjutnya.


Kekompakan dan semangat personel Koramil 1415-04/Bontomatene, Polsek Bontomanai, serta masyarakat dalam kegiatan ini menjadi momen berharga yang mencerminkan semangat perjuangan para pahlawan yang telah gugur.

×
Berita Terbaru Update