Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Tragedi di Air Terjun Jami Kantisan: Dua Pelajar SMA Tenggelam

Sabtu, Juli 13, 2024 | 10.01 WIB Last Updated 2024-07-13T02:09:05Z

 

2 orang siswa SMA tenggelam di kolam air terjun Kami Kantisan Bontomannurung (Photo: Screenshot Video) 

Realitynews.web,id – Sekitar pukul 13.29 WITA, pada Jumat 12 Juli 2024 terjadi insiden tenggelam di Air Terjun Jami Kantisan, Dusun Baru, Desa Bontomanurung, Kecamatan Tompobulu, Kabupaten Maros. Dua korban dilaporkan tenggelam dalam kejadian tersebut.

Rombongan terdiri dari sembilan orang, yaitu tiga laki-laki dan enam perempuan, berangkat dari kediaman Salsabila di Barambang Maccopa sekitar pukul 08.30 WITA menuju Air Terjun Jami Kantisan menggunakan sepeda motor dengan bantuan penunjuk arah dari Google Maps. Mereka tiba di lokasi sekitar pukul 10.50 WITA.

Setibanya di air terjun, mereka menyimpan barang bawaan dan makan bersama. Sekitar pukul 13.29 WITA, dua teman laki-laki, Agung dan Resky, membuka baju dan turun ke kolam air terjun, diikuti oleh empat orang lainnya: Tazkia Wulandari, Tasya, Andil, dan Yasmin. Kemudian, Salsabila dan Zalsa Nursabila juga bergabung.

Dua saksi, Zalza dan Mail, duduk di batu karena tidak bisa berenang dan merekam teman-teman mereka yang berenang. Ketujuh orang yang berada di kolam membentuk lingkaran sambil berpegangan tangan.

Namun, tiba-tiba Tazkia Wulandari, Andil, dan Salsabila Zahrah tenggelam. Teman-teman lainnya berusaha menolong, namun tidak berhasil menyelamatkan Salsabila dan Tazkia.

Saksi Zalza segera mencari bantuan warga dan menghubungi pihak Polsek Tompobulu. Sekitar pukul 15.20 WITA, personel Polsek Tompobulu dipimpin oleh Kapolsek tiba di lokasi dan melakukan pencarian dibantu warga setempat.

Pada pukul 16.50 WITA, tim SAR/BPBD Maros tiba dan melakukan pencarian dengan penyisiran snorkeling. Pencarian dihentikan pada pukul 18.00 WITA karena kondisi sudah malam dan korban belum ditemukan. Kedalaman kolam air terjun sekitar 7 meter dan diduga korban tersangkut di celah batu dasar kolam.

Pencarian terhadap korban tenggelam akan dilanjutkan pagi ini mulai pukul 07.00 WITA, Sabtu, 13 Juli 2024 menggunakan alat penyelaman scuba Diving. 

Korban:
1. Salsabila A. Zahrah Allisa Angraeni, 18 tahun, pelajar kelas III SMA Negeri 1 Maros, alamat Perumnas Bentenge Blok B No.181, Kelurahan Bontomatenne, Kecamatan Mandai, Kabupaten Maros.

2. Tazkiyah Wulandari, 18 tahun, pelajar kelas III SMA Negeri 1 Maros, alamat Perumahan Pacelle Blok A No.10, Kelurahan Raya, Kecamatan Turikale, Kabupaten Maros.

Saksi:
1. Zalza Nur Fadillah, 18 tahun, pelajar kelas III SMA Negeri 1 Maros, alamat Jl. Sultan Hasanuddin No. 29, Kelurahan Turikale, Kecamatan Turikale, Kabupaten Maros.

2. Muh Ismail Yahya, 17 tahun, pelajar kelas III SMA Negeri 1 Maros, alamat Jl. Nasrul Amrullah, Kelurahan Pettuadae, Kecamatan Turikale, Kabupaten Maros.
×
Berita Terbaru Update