Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Kodim 1415 Selayar Libatkan Mahasiswa ITSBM Dalam Program TMMD 120

Selasa, Juni 04, 2024 | 14.41 WIB Last Updated 2024-06-04T06:41:34Z
Mahasiswa ITSBM melaksanakan Sosialisasi dan berikan pembelajaran kepada anak anak desa bonea Timur (Photo: Ar) 

Realitynews.web.id – TMMD Ke-120 Kodim 1415/Selayar melibatkan mahasiswa Institut Teknologi Sains dan Bisnis Muhammadiyah (ITSBM) Selayar baik pada sasaran fisik maupun Non-fisik, Selasa (4/6/24). 


Kehadiran Mahasiswa ITSBM Kepulauan Selayar selain membantu sasaran fisik dengan membantu pembersihan dan pengecatan rehab Masjid dan RTLH, juga membantu masyarakat setempat dengan memberikan pendidikan kepada anak-anak dan masyarakat dibidang kesehatan, teknologi hasil perikanan, pertanian, dan kewirausahaan serta ilmu komputer. 


Pasiter Kodim 1415/Selayar Kapten Inf Zainuddin menerangkan bahwa hadirnya Mahasiswa pada kegiatan TMMD ini sangat membantu terutama dalam meningkatkan pengetahuan masyarakat baik dibidang kesehatan, perikanan, pertanian, dan juga kewirausahaan. 


Photo bersama mahasiswa ITSB Selayar dan Satgas TMMD 120 Kodim 1415 Selayar serta kepala desa Bonea Timur (photo: Ar) 

” Mereka (para Mahasiswa) juga memberikan pengetahuan tentang stunting dan ilmu pertanian kepada warga Desa Bonea Timur ” tambahnya. 


Mirna Prianti Sapna jurusan Teknologi Komputer mengungkapkan Keterlibatan dalam Program TMMD ini dapat memberi mahasiswa kesempatan untuk menerapkan ilmu yang diperoleh di bangku kuliah untuk kepentingan masyarakat, serta mengembangkan rasa empati dan tanggung jawab sosial.


Alika Ayu Putri Wulandari jurusan Ilmu Komputer juga mengungkapkan bahwa Pengalaman yang didapat selama mengikuti TMMD bisa meningkatkan kepercayaan diri, keterampilan komunikasi, dan kemampuan adaptasi mahasiswa terhadap berbagai kondisi lapangan.


Kulia singkat tentang pelaksanaan Program TMMD 120 Kodim Selayar di Poskotis Satgas TMMD 120

Lain halnya yang dikatakan Sri Utami Arman jurusan administrasi kesehatan juga mengatakan bahwa terlibatnya dapat berpartisipasi dalam berbagai kegiatan seperti pembangunan infrastruktur, penyuluhan kesehatan, pendidikan, serta program-program sosial lainnya. Hal ini tidak hanya bermanfaat bagi desa yang dibantu, akan tetapi juga memberikan pengalaman berharga bagi mahasiswa itu sendiri.


Astrit Ananda Putri jurusan Administrasi Kesehatan Bagi kami Kegiatan ini sangat mengedukasi dan mengupgrade pengetahuan kami tentang peran TNI membantu pemerintah untuk kepentingan bangsa dan negara.


“Kami dari Mahasiswa ITSBM Kepulauan Selayar sangat bangga manjadi bagian dari TMMD 120 Kodim 1415 Selayar,” ucapnya

×
Berita Terbaru Update