Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Sampah Laut Menggunung Pasca Musim Barat, Babinsa Bonerate Ajak Warga Karbak

Selasa, April 02, 2024 | 04.07 WIB Last Updated 2024-04-01T20:07:22Z

 

Babinsa Bonerate bersama warga binaannya bersihkan sampah di bibir pantai sekitar pemukiman (Photo: Ist) 

Realitynews.web.id, Kepulauan Selayar - Masalah sampah di Kabupaten Kepulauan Selayar, datangnya bukan hanya dari darat namun juga dari laut. Apalagi pada musim barat tiba, sampah dari berbagai jenis akan memenuhi sepanjang bibir pantai pulau Selayar. 


Sehingga Babinsa Desa Bonerate, Koptu Muliadi berinisiatif menggerakkan warga Binaannya untuk memberikan sampah di wilayah pemukiman. Senin (01/04/2024). 


Keterangan Koptu Muliadi mengatakan bahwa sampah yang semakin menggunung itu datangnya dari laut dibawa gelombang musim barat. Sampah yang terdampar berupa plastic, kayu, bambu, botol kaca dan tumbuh laut. 


“Karya Bakti pembersihan lingkungan merupakan kegiatan rutin setiap hari yang dilaksanakan di Koramil jajaran Kodim 1415/Selayar, sebagai tindak lanjut program unggulan Kasad “Bersatu dengan Alam”. 



Babinsa Bonerate juga menjelaskan bahwa, keberadaan sampah tersebut sangat mengganggu, selain pemandangan juga dapat mengganggu ekologi dan ekosistem laut. Sehingga nantinya akan berdampak pada ekonomi nelayan. 


“Memang kami tidak mampu untuk membersihkan seluruhnya, setidaknya kami masyarakat berusaha untuk mengurangi sampah plastik dan sampah lainnya yang semakin banyak dan tidak bisa terurai”, ucapnya.


Perlu ada kesadaran menyeluruh dari berbagai pihak untuk tidak membuang sampah plastik ke laut, untuk berhenti membuang sampah sembarangan karena akan sampai ke laut merusak ekosistem dan mencemari lingkungan, tegas Babinsa. (*)

×
Berita Terbaru Update