Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Dua Perempuan Lansia ini Spontan Menangis Saat Sertu Rustam Bertamu, Kenapa?

Jumat, April 26, 2024 | 14.35 WIB Last Updated 2024-04-26T06:35:42Z

 

Babinsa Buki Sertu Rustam berikan paket sembako kepada 2 orang nenek (photo: Ist) 

Realitynews.web.id – Dua langsia bersaudarad engan umur 80 an tahun, Andi Intang (P) dan Sunggu (P) sangat terharu atas kunjungan Salah satu Babinsa yang bertugas di Koramil 1415-04/Bontomatene, Dusun Embaiya Desa Buku Kecamatan Buki, Kepulauan Selayar. 


Moment mengharukan itu terjadi ketika Sertu Rustam berkunjung membawakan tentengan sembako, untuk kedua nenek tersebut dan secara spontan mereka memeluk sambil menangis haru. 


Sertu Rustam mengatakan bahwa paket sembako itu merupakan program jumat berkah Kodim 1415 Selayar. Hanya diperuntukkan oleh para lansia dan difabel di wilayah binaan. 


”Program Jum'at berkah kali ini kami fokuskan kepada para lansia dan difabel, terutama lansia yang tinggalnya hanya sendiri atau tidak mempunyai anak yang bisa merawat mereka ” ungkapnya. 


Lebih lanjut Serti Rustam menjelaskan bahwa kedua nenek bersaudara itu tinggal bersama dan belum pernah menikah. Beberapa bulan lalu, Rumahnya telah mendapat bantuan bedah rumah dari pemerintah.


Walaupun tidak ada hubungan keluarga Sertu Rustam telah menganggapnya sebagai bagian dari keluarga. Memperlakukan selayaknya seorang nenek sendiri. 


Sertu Rustam menceritakan tentang hubungan dekat mereka bertiga yang diawali dari rasa prihatin dan sering membantu memenuhi kebutuhan sehari-hari kedua nenek itu. 


” Saat-saat awal saya menjadi Babinsa di Desa Buki ini, saya prihatin dengan keadaan mereka dan berinisiatif untuk menyisihkan sedikit rezeki setiap gajian untuk biaya hidup mereka, mulai saat itu mereka menganggap saya sebagai anak ” jelas Sertu Rustam. (*) 

×
Berita Terbaru Update