Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Pohon Tumbang, Banbisa Desa Patikarya Bersama Warga Buka Akses Jalan Poros

Selasa, Maret 19, 2024 | 16.22 WIB Last Updated 2024-03-19T08:22:40Z

 

Serda irfan ajak warga pangkas pohon tumbang di desa Patikarya. 

Realitynews.web.id, Kepulauan Selayar -

Pohon tumbang diakibatkan curah hujan tinggi dan angin kencang, Serda Irfan bersama warga melakukan pemangkasan untuk membuka akses pengguna jalan raya di Dusun Tile-tile Utara, Desa Patikarya, Kecamatan Bontosikuyu Kabupaten Kepulauan Selayar, Selasa (19/03/2024).


Salah satu Babinsa dari Kodim 1415/Selayar ini terkenal cakap di masyarakat Patikarya dan selalu turun tangan bila ada kesulitan di wilayahnya, seperti yang dilakukan saat dia membersihkan pohon tumbang yang menutup seluruh badan jalan di Tile-tile Utara, Desa Patikarya yang menghubungkan ke Kota Benteng Selayar.


Tentunya Serda Irfan tidak bisa bekerja sendiri, untuk memindahkan pohon tumbang akibat hujan dan angin kencang pagi tadi. Kemudian dia menghubungi Kapten Inf Zainuddin Danramil 1415-01/Bts untuk dukungan personil Koramil 1415-01/Bontosikuyu.


Selanjutnya Babinsa mengerahkan warga dengan bantuan Aparat Pemerintah Desa, secara bergotong royong membuka jalan sehingga dapat dilalui oleh pengendara sambil menunggu BPBD Kep. Selayar tiba dengan alat pemotongnya.


Sikap dan aksi seperti itulah yang dimaksud oleh Komandan Kodim 1415/Selayar Letkol Inf Nanang Agung Wibowo, agar setiap prajurit TNI AD yang berada di jajaran Kodim 1415/Selayar harus selalu berada ditengah-tengah masyarakat untuk membantu kesulitan rakyat.

×
Berita Terbaru Update