
![]() |
Personil Kodim 1415 Selayar beri edukasi lingkungan militer kepada Anak TK (photo: ist) |
Realitynews.web.id, Kepulauan Selayar – Kodim 1415/Selayar mendapat kunjungan dari anak-anak dan Guru TK Islam Terpadu Annidah yang beralamatkan di Jl. Diponegoro No. 5 Kel. Benteng Kec. Benteng Kab. Kep. Selayar bertempat di aula Mendagiri Makodim 1415/Selayar Jl. Kelapa No. 10 Kel. Benteng Kec. Benteng Kab. Kep. Selayar, Kamis 29/02/2024.
Dalam kunjungannya tersebut, anak-anak TK Islam Terpadu Annidah dipimpin langsung oleh Ibu Muhlisa yang diikuti 5 orang guru dan 56 anak TK Islam Terpadu Annidah.
Komandan Kodim 1415/Selayar Letkol Inf Nanang Agung Wibowo melalui Bati Bakti Staf Terdim 1415/Selayar Serka Harjono mengatakan bahwa kunjungan dari anak-anak dan Guru TK Islam Terpadu Annidah di Makodim 1415/Selayar tersebut dalam rangka edukasi dengan tema cita-citaku serta pengenalan lingkungan militer kepada anak-anak sejak usia dini.
"Selain pengenalan lingkungan militer, kunjungan dari anak-anak TK tersebut juga bertujuan untuk menjalin hubungan kedekatan emosional anak-anak usia dini kepada TNI khususnya TNI-AD yang mana diantara mereka bercita-cita menjadi TNI". ungkap Serka Harjono Bati Bakti Staf Terdim 1415/Selayar.
Dikesempatan tersebut, Babinsa Kel. Benteng Selatan Sertu Nurkholis juga memberikan pengenalan terhadap lingkungan dengan mengajak anak-anak ke lokasi Hanpangan Kodim 1415/Selayar dengan tujuan bisa melihat langsung cara merawat tanaman dan memberi makan ikan.
Ibu Handayani salah satu Guru TK Islam Terpadu Annidah mengucapkan banyak terima kasih kepada Komandan Kodim 1415/Selayar Letkol Inf Nanang Agung Wibowo yang telah menerima kunjungan anak-anak dan para Guru TK Islam Terpadu Annidah serta memberikan pengetahuan dan edukasi tentang pengenalan lingkungan militer dan berbagai aktivitas TNI sehari-hari.
“Anak-anak juga sangat senang, riang gembira berkeliling di kompleks Makodim 1415/Selayar melihat berbagai macam perlengkapan dan peralatan yang dijelaskan secara menyenangkan oleh Bapak Tentara”. Tutupnya.