Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Pasar Malam APKLI, Mampu Menggerakkan Roda Perekonomian di Kepulauan Selayar

Selasa, Desember 26, 2023 | 05.38 WIB Last Updated 2023-12-26T02:44:39Z

 

Suasana Pasar Malam Asosiasi Pedang Kaki Lima (APKLI) Selayar di Lapangan Pemuda Benteng (photo: AR) 

Realitynews.web.id, Kepulauan Selayar – Pertumbuhan ekonomi Kabupaten Kepulauan Selayar hingga akhir Desember 2023, perlahan menunjukkan adanya peningkatan disegala sektor.

Hal tersebut tercapai tentunya dipengaruhi adanya peran penting dari para pedagang kaki lima dan UMKM, yang terus giat melakukan berbagai inovasi dalam menggerakkan roda perekonomian di kepulauan Selayar.

Asosiasi Pedagang Kaki lima (APKLI) yang saat ini menggelar pasar malam di pusat kota Selayar, tepatnya di lapangan pemuda Benteng. Berlangsung sejak 15 Desember 2023 kemarin, dan akan berakhir pada pergantian malam tahun baru 2024 mendatang.

kegiatan itu, merupakan salah satu upaya membantu pemerintah untuk membangkitkan perputaran roda perekonomian di Kabupaten Kepulauan Selayar.


Salah satu penjual pisang epek, Ruslan mengatakan, sejak dimulainya pasar malam hingga saat ini, dampak positifnya sudah dirasakan oleh masyarakat. Khususnya para pelaku usaha mikro, kecil dan menengah yang kembali bersemangat menggerakan usahanya.

Pelaksanaan pasar malam ini, diikuti 34 Pedagang Kaki Lima sebagai Pelaku UMKM Lokal Selayar, yang menjual berbagai macam kuliner dan cemilan tradisional dan berbagai minuman kekinian.

Hadirnya berbagai wahana hiburan turut meramaikan suasana pasar malam, yang memang sengaja datang dari luar Selayar sehingga memberikan daya tarik tersendiri bagi pengunjung untuk menikmatinya.

Para pedagang kaki lima berharap, kegiatan pasar malam ini dapat berlanjut dan kedepannya mendapatkan tempat yang strategis serta pasilitas yang lengkap dari pemerintah Daerah. 

Pada kegiatan lain, Wakil Bupati Kabupaten Kepulauan Selayar, Saiful Arif sangat mengapresiasi adanya kegiatan itu, yang melibatkan para pelaku Usaha Mikro Kecil menengah untuk meningkatkan kelas produknya, agar mampu berdaya saing dan dapat dipasarkan lebih luas lagi. 

Menurut Wabup Selayar, kegiatan seperti itu merupakan sebagai langkah strategis dalam membangkitkan semangat pelaku usaha kecil dan menengah untuk menopang perputaran roda perekonomian daerah.

Diharapkan bukan hanya berfokus pada pencapaian bisnis semata, akan tetapi lebih ke pemberdayan dan merangsang inovasi serta kreativitas yang beragam. 

Pelaku UMKM adalah pelaku ekonomi yang memegang peran strategis bagi perekonomian daerah bahkan negara, serta dapat memberikan kontribusi yang cukup besar untuk pertumbuhan ekonomi, bahkan berperan sebagai penyerap tenaga kerja.




×
Berita Terbaru Update